Sukamta,”Harapkan Kontingen Harumkan Daerah”


Wakil Bupati Tanah Laut, H. Sukamta Lepas Satuan Pramuka Saka Bakti Husada Rescue atau Prastida Rescue untuk mengikuti perkemahan Bakti Nasional Saka Bakti Husada (Pertinas SAKA BAKTI HUSADA) ke V di Kecamatan Serut Kabupaten Blitar Provinsi Jawa Timur pada senin (10/10) dalam apel kerja gabungan di halaman kantor bupati Tanah Laut. Pada Pertinas ke V ini Saka Bakti Husada Tanah Laut ditunjuk menjadi perwakilan Kontingen Kalimantan Selatan sebagai peserta Pentas Seni di Acara Pentas Budaya Nasional Pertinas Ke V. Dengan dipimpin Dhanny Perdana sebagai pimpinan kontingen, Saka Bakti Husada Kabupaten Tanah Laut mengirimkan 10 orang peserta dengan 4 orang pendamping.
Dalam sambutannya, Sukamta mendoakan dan memberikan semangat agar kontingen dapat mengikuti kegiatan dengan baik dan tentunya menjadi perwakilan yang mengharumkan Kalimantan Selatan dan Tanah Laut pada khususnya. "Semoga sukses dan dapat membanggakan masyarakat Tanah Laut di Pertinas Saka Bakti Husada" ucap sukamta. Ia mengingatkan untuk menjaga kesehatan dalam mengukuti perkemahan. Jangan sampai sebagai satuan membantu kesehatan malah sakit saat kegiatan.
Pertinas SAKA BAKTI HUSADA merupakan kegiatan per 5 tahuan pertemuan antara seluruh Saka Bakti Husada Se Indonesia. SAKA BAKTI HUSADA sendiri adalah satuan karya gerakan Pramuka yang tergabung di bawah naungan/ binaan Dinas Kesehatan Kabupaten Tanah Laut yang mempelajari ilmu kesehatan. Kegiatan ini mulai diaktifkan kembali sejak tahun 2010 sampai dengan sekarang yang anggotanya tersebar di tiap kecematan dengan jumlag 1400 orang yang terdiri dari Tingkat Sekolah Dasar, SLTP, SLTa dan Umum.
Prastida Rescue kabupaten Tanah Laut telah mengikuti berbagai kegiatan prlatihan SAR, kegawatdaruratan, P3K serta telah mengikuti dan mrmbantu penanggulangaan bencana seperti kebakaran krbanjiran dan membantu evakuasi korban kecelakaan di darat, sungai dan laut srrta membantu evakuasi mayat. Kegiatan Saka Bakti Husada Kabupaten Tanah Laut juga telah menuai banyak prestasi seperti berturut turut dari gelaran Pertibanua I sampai III tahun 2012 sampai 2013 berhasil meraih sebagai Sangga Putra terbaik 1 dan sangga putri terbaik 1, peserta terbaik napak tilas di kabupaten Tapin Tahun 2013 dan lain sebagainya.


Post a Comment

Comen

Hot News

Hot Video

Featured Post

Mitos tentang Minum Air Putih dari Kulit Durian

Copyright © HI News. Edit By Pastitala.org Thanks To OddThemes