1974 Peserta ikuti Gelar Even Tahunan




Gelar even tahunan ajang adu bakat dan kemampuan dalam rangka syiar Islam untuk TK,TPA, SD/MI, SLTP, dan SLTA se Kabupaten Tanah Laut, kembali dilaksanakan tahun 2016 ini, berlangsung sejak 31 Oktober sampai dengan 17 November 2016, bertempat di Almanar Pelaihari Tanah Laut.
Ketua Smart Education Forum(SEF), Syaiful Rahman mengatakan” tujuan dari gelaran ini adalah selain untuk syiar Islam juga untuk menggali dan menyalurkan bakat Anak-anak sekolah dalam bidang ilmu agama khususnya membaca Alquran”, lebih lanjut ia menjelaskan” penyelenggara even ini adalah Ikatan Keluarga Besar Pesantren Alfalah(IKBPA) yang berlangsung sejak tahun 2013 yang lalu.
Sementara pada kegiatan pembukaan pada tanggal 31 Oktober kemarin, Bupati Tanah Laut H. Bambang Alamsyah berkesempatan membuka langsung even tersebut, yang di tandai dengan Pawai Taaruf antara para peserta dan juga para siswa/I beserta para guru.
Adapun menurut panitia pelaksana, jumlah para peserta yang terdaftar untuk mengikuti even ini berjumlah 1974 orang yang berasal dari berbagai sekolah se Kabupaten Tanah Laut.

Post a Comment

Comen

Hot News

Hot Video

Featured Post

Mitos tentang Minum Air Putih dari Kulit Durian

Copyright © HI News. Edit By Pastitala.org Thanks To OddThemes