Tuan Rumah Perkenalkan Wisata Lokal



Usai seluruh kegiatan lomba di laksanakan pada MTQ Nasional ke 31 Tingkat Provinsi Kalsel di Tanjung Kab. Tabalong, seluruh peserta kafilah dari 13 Kabupaten/Kota, diajak berwisata ke beberapa tempat wisata yang ada di Kabupaten Tabalong, Rabu, 7/11.
Panitia pelaksana menyiapkan puluhan bis besar untuk membawa para kafilah tersebut, perjalanan di mulai dari pendopo kota Tanjung kemudian dilanjutkan menuju salah satu Mesjid terbesar di Kab. Tabalong yaitu Masjid Al Abror, masjid ini merupakan salah satu objek wisata religi dari beberapa objek wisata religi lainnya.
Usai beberapa saat, para kafilah kembali di bawa menuju objek wisata Danau Puri Tanjung yang berjarak kurang lebih 12 km dari pusat kota. Ditempat ini kafilah disuguhkan pemandangan danau kecil yang dilengkapi juga dengan restoran dan juga beberapa buah gajebo.
Diakui peserta kafilah dari kabupaten tanah laut, Muhammad Yusuf bahwa kegiatan ini merupakan bagian untuk berelaksasi setelah melaksanakan tugas untuk berkompetisi dengan peserta dari kabupaten lain.
Usai kegiatan berwisata, rencananya pada malam nanti, Rabu, 7 Nopember 2018, MTQ Nasional ke 31 Tingkat Provinsi Kalsel ini akan di tutup secara resmi. Sementara untuk kepulangan kafilah Kab. Tanah Laut, direncanakan pada Kamis pagi besok.

Post a Comment

Comen

Hot News

Hot Video

Featured Post

Mitos tentang Minum Air Putih dari Kulit Durian

Copyright © HI News. Edit By Pastitala.org Thanks To OddThemes