Ribuan Zenith Gagal Masuk Kotabaru



Sebanyak 17 ribu lebih keping tablet carnophen atau biasa di sebut Zenith, gagal menuju Kabupaten Kotabaru karena terjaring dalam operasi cipta kondisi.
2 orang pelaku yang membawa ribuan keeping zenith yakni Achmad Wakid warga asal jalan Pepaya Rt 1 Rw 1 Desa Pogar Kecamatan Bangil, Kabupaten Pasuruan Jatim yang juga tinggal di jalan Fatmaraga Kecamatan Pulau Laut Kabupaten Kotabaru, dan Akhdiyatullah seorang PNS di Kabupaten Kotabaru yang tinggal di jalan Surawangsa gang Sekata nomor 1 Rt 9 Rw 4 Desa Kotabaru Hulu Kecamatan Pulau Laut Utara Kabupaten Kotabaru, kini meringkuk di ruang sel Polres Tala.
Terhadap ribuan tablet zenith itu di masukkan kedua pelaku kedalam sebuah tas ukuran besar, dan penangkapan terhadap mereka dilakukan di kawasan gunung Kayangan.
Kabag Ops Polres Tala AKP Yusriandi Yusrin di damping kasat narkoba IPTU Nur Rochim, Rabu (16/12) saat menggelar tangkapan zenith mengutarakan, ini merupakan hasil operasi cipta kondisi, sebelum menjelang perhitungan final pelaksanaan Pilkada gubernur Kalsel beberapa waktu lalu, sehingga jangan sampai peredaran obat-obatan terlarang meracuni masyarakat, pendek kata meminimalisir peredaran obat-obat terlarang, ujarnya.
Penangkapan pelaku zenith ini terjadi di dua kali, dimana pada tangkapan pertama pada tanggal 5 Desember dan tangkapan kedua pada tanggal 15 Desember.
“kami akan terus gencarkan operasi ini, terlebih mendekati malam pergantian tahun,” tambah Yusrin.
Kepada kedua pelaku di jerat pasal 197 tentang UU kesehatan, dengan ancaman 10 tahun penjara.

Post a Comment

Comen

Hot News

Hot Video

Featured Post

Mitos tentang Minum Air Putih dari Kulit Durian

Copyright © HI News. Edit By Pastitala.org Thanks To OddThemes