2017 Disdik Luncurkan Program Kesenian



Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Laut akan membuka Program Kesenian pada tahun 2017. Hal ini dikemukakan Kepala Dinas Pendidikan Kabupaten Tanah Laut, Lutffiyati Uyun, M.Pd di ruang kerjanya, Senin (29/08/2016). Menurutnya dengan banyaknya Siswa yang berprestasi, dari anggaran dana BOS masing-masing mencakup kegiatan olahraga dan kesenian yang dibina oleh pihak sekolah ,untuk tahun 2017 nantinya pihak Dinas Pendidikan akan memberikan penghargaan kepada anak anak yang berprestasi di bidang non akademik.

Pihak Dinas kedepanya akan lebih memperhatikan anak anak yang berprestasi ketingkat Nasional. " Setelah ketingkat nasional nantinya sudah masuk ke ranah Provinsi namun dari daerah itu sendiri harus tetap lebih memperhatikan perjuangan Siswa yang berprestasi. Kita akan melakukan program percobaan untuk anak anak SMA yang membidangi kesenian dan akan mengevaluasi terlebih dahulu diantara sekolah yang sudah siap ditahun 2017 akan kita coba membuka satu kelas khusus untuk kesenian," Sedangkan untuk bidang olah raga, menurutnya, akan dipersiapkan di sekolah tingkat SLTA.
Untuk tingkat SLTP nantinya akan dipersiapkan di bidang kesenian. "Pada saat mengikuti kesenian anak anak tidak boleh terlalu ditekan dalam hal pembelajaran dan akan diberikan kebebasan. Kegiatan di bidang kesenian dilaksanakan usai proses belajar mengajar. "Dengan beragam suku akan banyak kesenian yang ada di Kabupaten Tanah laut namun akan dilihat sampai dimana potensi anak anak mampu dalam belajar kesenian tarinya. Tenaga pengajarnya akan dipersiapkan namun tidak harus guru kesenian yang harus mengajar, seperti guru guru studi umum pun yang ahli dalam kesenian nantinya akan dilibatkan untuk mengajar kesenian,"

Post a Comment

Comen

Hot News

Hot Video

Featured Post

Mitos tentang Minum Air Putih dari Kulit Durian

Copyright © HI News. Edit By Pastitala.org Thanks To OddThemes