Tingkatkan Mutu dan Keselamatan Pasien Jadi Prioritas



Save (meningkatkan)  Mutu Pelayanan dan Keselamatan Pasien merupakan Tema dari kegiatan Musyawarah wilayah ARSADA Kalsel dan pemilihan Ketua serta Pengurusnya periode 2016-2020, acara tersebut berlangsung pada Kamis, 1 September 2016. Sekitar ratusan peserta dari seluruh karyawan dari berbagai Rumah Sakit Daerah di Kalsel berhadir pada acara tersebut.

Direktur RS H. Boejasin Dr. Edi dalam sambutannya menyampaikan bahwa saat ini ada 15 jenis layanan yang telah tersedia pada RS H. Boejasin Tanah Laut. Sementara untuk rencana meningkatkan status RS kita menjadi Type B disyaratkan memiliki 16 jenis layanan, maka untuk tahun ini insya Allah akan terpenuhi, sehingga dengan dukungan Pemerintah daerah serta masyarakat, pembangunan pasilitas RS bertype B ini akan segera dimulai pada September 2016 dan diperkirakan akan selesai pada Mei 2018 yang akan datang.
Ketua DPD ARSADA Kalsel Dr. H. Abimanyu, SP. PD, KGIH Finasem menyampaikan bahwa dengan tema kegiatan musyawarah kita ini diharapkan agar menjadi pengingat bagi para pelaku pelayanan kesehatan agar selalu mengutamakan Mutu dan Keselamatan Pasien, percuma saja memiliki bangunan dan fasilitas yang bagus namun keselamatan pasien tidak terjamin, karena hal tersebut akan menjadi masalah tersendiri bagi kita.
Sementara itu Bupati Tanah Laut H. Bambang Alamsyah dalam sambutannya mengingatkan bahwa Rumah sakit adalah harapan besar masyarakat terutama pada bidang kesehatan, untuk itu hendaknya dalam hal pelayanan kepada pasien agar selalu terus ditingkatkan, salah satu contoh sederhana bagaimana cara dalam melayani pasien adalah dengan memberikan sambutan yang hangat kepada pasien yang datang berkunjung, dengan demikian ditengah kepanikan mereka terhadap masalah penyakit yang mereka rasakan akan ada secercah harapan untuk bisa sembuh.


Post a Comment

Comen

Hot News

Hot Video

Featured Post

Mitos tentang Minum Air Putih dari Kulit Durian

Copyright © HI News. Edit By Pastitala.org Thanks To OddThemes